Konsep Joomla 3.5 Terbaru

Pada kesempatan kali ini kita akan belajar mengenal konsep joomla, terdapat dua konsep dalam joomla, yaitu konsep front end (halaman depan) dan back end (halaman administrator).

A. Konsep front end

Front end merupakan halaman depan dari sebuah website joomla seperti berikut.

Konsep Joomla 3.5 Terbaru
Gambar front end website joomla

Nah, kita akan menjelaskan satu persatu fungsi dari front end website joomla sesuai dengan nomor yang telah ditetapkan pada gambar di atas.

1. Judul website

Merupakan judul dari website joomla, judul ini bisa diganti sesuai dengan keinginan, bahkan bisa diganti dengan logo dengan format jpg, png, gif, dan lain sebagainya.

2. Menu

Merupakan deretan menu navigasi yang berguna untuk menunjukkan arah dari pada website joomla.

3. Main menu

Merupakan deretan main menu yang berguna hampir sama dengan nomor tiga.

4. Modul

Merupakan modul login form yang berguna untuk login ke dalam website joomla.

5. Footer

Merupakan footer website joomla.

6. Tombol back to top

Sebuah tombol yang berguna untuk mengembalikan website ke bagian paling atas.

B. Konsep back end

Back end merupakan halaman administrator website joomla, halaman administrator ini digunakan untuk mengelola website joomla dan hanya dikhususkan untuk pada admin website joomla saja.

Konsep Joomla 3.5 Terbaru
Gambar halaman back end

Oke, kita akan menjelaskan fungsi yang terdapat dalam back end sesuai dengan nomor yang telah ditetapkan pada gambar di atas.

1. Menu top

Merupakan deratan menu yang terletak di bagian atas back end, menu ini berguna untuk mengolah website sesuai dengan yang kita inginkan.

2. Pesan penginstalan

Merupakan kotak pesan penginstalan, kita juga bisa untuk melihat pesan ini dengan mengklik tombol Review message.

3. Menu

Merupakan deretan menu yang terletak di bagian tepi kiri back end, menu berguna hampir sama dengan menu nomor satu.

4. Kotak pemberitahuan

Merupakan kotak pemberitahuan masalah banyak user yang sedang login saat itu, artikel yang paling populer yang sering dikunjungi orang, dan daftar artikel yang dipublish.

5. Tombol navigasi

Merupakan deretan tombol yang berguna untuk melihat halaman depan website, jumlah pengunjung, jumlah admin yang sedang login, pesan masuk, dan tombol yang berguna untuk keluar dari website joomla.

6. Footer

Merupakan footer back end joomla yang berisi copyright versi joomla serta nama website joomla yang sedang kita buat.


...::: J J J :::...

JIka teman-teman ingin mendapatkan file pdf-nya, silahkan download pada link di bawah ini

Konsep Joomla 3.5 Terbaru Konsep Joomla 3.5 Terbaru Reviewed by Sanjaya on Maret 06, 2020 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.